Senin, 18 Juli 2011

KOLUSTRUM SAPI UNTUK MENGATASI ASAM URAT

     Asam urat adalah asam yang berbentuk kristal-kristal yang merupakan hasil akhir dari
metabolisme purin (bentuk turunan nukleoprotein), yaitu salah satu komponen asam
nukleat yang terdapat pada inti sel-sel tubuh. Secara alamiah, purin terdapat dalam tubuh
kita dan dijumpai pada semua makanan dari sel hidup, yakni makanan dari tanaman
(sayur, buah, kacang-kacangan) atau pun hewan ( daging, jeroan, ikan sarden )

     Penyakit asam urat digolongkan menjadi penyakit gout primer dan penyakit gout
sekunder.
1. Pada penyakit gout primer, 99 persen penyebabnya belum diketahui (idiopatik).
Diduga berkaitan dengan kombinasi faktor genetic dan faktor hormonal
2. Penyakit gout sekunder disebabkan antara lain karena meningkatnya produksi asam
urat karena nutrisi, yaitu mengonsumsi makanan dengan kadar purin yang tinggi

      Produksi asam urat meningkat juga bisa karena penyakit darah (penyakit sumsum tulang,
polisitemia), obat-obatan (alkohol, obat-obat kanker, vitamin B12). Penyebab lainnya
adalah obesitas (kegemukan), penyakit kulit (psoriasis), kadar trigliserida yang tinggi.
Pada penderita diabetes yang tidak terkontrol dengan baik biasanya terdapat kadar bendabenda
keton (hasil buangan metabolisme lemak) yang meninggi. Benda-benda keton
yang meninggi akan menyebabkan asam urat juga ikut meninggi.

     Seseorang dikatakan menderita asam urat (gout) jika kondisinya ditemukan asam urat
dalam kadar tinggi dalam darahnya, dan hasil pemeriksaan mikroskopik dari cairan sendi
atau tofus (benjolan asam urat) ditemukan kristal asam urat yang berbentuk jarum.

      Kadar asam urat normal menurut tes Enzimatik maksimum 7 mg/dl. Sedangkan pada
Teknik Biasa, nilai normalnya maksimum 8 mg/dl. Bila hasil pemeriksaan menunjukkan
kadar asam urat melampaui standar normal itu, penderita dimungkinkan mengalami
hiperurisemia.

      Selain obat tradisional boleh juga mencoba susu kolostrum sapi yang
banyak mengandung zat anti bodi tinggi yang mampu melawan semua jenis penyakit
termasuk asam urat. Berdasarkan pengalaman banyak orang yang menderita penyakit
asam urat, setelah minum susu ini sembuh... harganya tidak mahal ..

     Semoga bermanfaat***

0 comments:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...