TRIBUNNEWS.COM - Melakukan yoga secara rutin akan membuat tubuh bukan hanya terhindar dari berbagai penyakit. Yoga dapat membantu melancarkan peredaran darah, menguatkan dan melenturkan otot-otot, termasuk organ reproduksi. Yoga juga dipercaya mampu memperindah hubungan seksual.
Secara psikis senam dari India ini dapat memberikan ketenangan, rasa relaks dan kebahagiaan sehingga aktivitas bercinta terasa lebih menyenangkan. Dengan berlatih yoga, praktisi dapat mengurangi stres dan membebaskan ketegangan otot yang kemudian membantu mendapatkan fleksibilitas. Sehingga tidak heran, orang yang menekuni yoga bisa lebih sering mengalami orgasme dengan kualitas yang lebih dalam dan menetap lebih lama.
Yoga sangat membantu mengumpulkan energi untuk mendapatkan ketahanan tubuh yang lebih. Tubuh dengan daya tahan lama dapat mempertahankan aktivitas seksual tanpa lelah. Jadi yoga menyediakan satu dengan lebih banyak energi untuk menangani kegiatan seksual.
Salah satu cabang dalam yoga yang khusus melatih organ seks adalah kundalini yoga. Dengan kundalini, pusat saraf dan cakra pada tubuh, terutama cakra seks dapat terbuka.
Cakra seks terdapat pada tulang pelvis. Seseorang dengan cakra seks yang bersih dan aktif akan memiliki pikiran yang lebih positif dan percaya diri. Hal itu dapat memengaruhi aktivitas seksual.
Menurut instruktrur senam seks yoga di Banjarmasin, Yenny F Luntungan Wardojo, seks yoga adalah teknik perasaan yoga yang berfungsi untuk memperkuat otot di organ perempuan.
"Melalui gerakan yang rutin dan terlatih akan memperkuat pinggul dan kaum perempuan akan merasakan kelenturan pada pinggulnya," ujarnya.
Dijelaskan, latihan seks yoga tujuannya untuk keharmonisan rumahtangga. Dengan latihan seks yoga, libido akan meningkat, selain itu bisa lebih menumbuhkan kepercayaan diri karena dapat memenuhi kebutuhan perempuan untuk tampil cantik luar dan dalam terutama bagian alat vital.
============================
Seks yoga juga membantu meningkatkan sensitivitas seseorang. Latihan pernapasan membantu seseorang mengatasi kecemasan dan berpartisipasi dalam seks dengan kekuatan segar. Ketika seseorang relaks dari ketegangan dan stres, ia akan secara aktif dan mudah berpartisipasi dalam aktivitas seksual.
Ibu dari lima anak yang kerap menjadi pembicara di sejumlah seminar olahraga dan senam di wilayah Kalsel dan Kalteng ini lebih lanjut menjelaskan, yoga juga dapat memberikan manfaat lain.
"Bagi perempuan yang baru saja melahirkan dapat melakukan yoga untuk pemulihan kondisi. Kemudian pemulihan terapi psikis melalui meditasi berdasar sudut pandang olahraga, melatih kosentrasi, kesabaran diri, ketenangan batin dan melatih pernapasan," terang Yenny yang juga aktif di berbagai organisasi termasuk organisasi olahraga ini. (dea)
Sumber : Yahoo She
Secara psikis senam dari India ini dapat memberikan ketenangan, rasa relaks dan kebahagiaan sehingga aktivitas bercinta terasa lebih menyenangkan. Dengan berlatih yoga, praktisi dapat mengurangi stres dan membebaskan ketegangan otot yang kemudian membantu mendapatkan fleksibilitas. Sehingga tidak heran, orang yang menekuni yoga bisa lebih sering mengalami orgasme dengan kualitas yang lebih dalam dan menetap lebih lama.
Yoga sangat membantu mengumpulkan energi untuk mendapatkan ketahanan tubuh yang lebih. Tubuh dengan daya tahan lama dapat mempertahankan aktivitas seksual tanpa lelah. Jadi yoga menyediakan satu dengan lebih banyak energi untuk menangani kegiatan seksual.
Salah satu cabang dalam yoga yang khusus melatih organ seks adalah kundalini yoga. Dengan kundalini, pusat saraf dan cakra pada tubuh, terutama cakra seks dapat terbuka.
Cakra seks terdapat pada tulang pelvis. Seseorang dengan cakra seks yang bersih dan aktif akan memiliki pikiran yang lebih positif dan percaya diri. Hal itu dapat memengaruhi aktivitas seksual.
Menurut instruktrur senam seks yoga di Banjarmasin, Yenny F Luntungan Wardojo, seks yoga adalah teknik perasaan yoga yang berfungsi untuk memperkuat otot di organ perempuan.
"Melalui gerakan yang rutin dan terlatih akan memperkuat pinggul dan kaum perempuan akan merasakan kelenturan pada pinggulnya," ujarnya.
Dijelaskan, latihan seks yoga tujuannya untuk keharmonisan rumahtangga. Dengan latihan seks yoga, libido akan meningkat, selain itu bisa lebih menumbuhkan kepercayaan diri karena dapat memenuhi kebutuhan perempuan untuk tampil cantik luar dan dalam terutama bagian alat vital.
============================
Seks yoga juga membantu meningkatkan sensitivitas seseorang. Latihan pernapasan membantu seseorang mengatasi kecemasan dan berpartisipasi dalam seks dengan kekuatan segar. Ketika seseorang relaks dari ketegangan dan stres, ia akan secara aktif dan mudah berpartisipasi dalam aktivitas seksual.
Ibu dari lima anak yang kerap menjadi pembicara di sejumlah seminar olahraga dan senam di wilayah Kalsel dan Kalteng ini lebih lanjut menjelaskan, yoga juga dapat memberikan manfaat lain.
"Bagi perempuan yang baru saja melahirkan dapat melakukan yoga untuk pemulihan kondisi. Kemudian pemulihan terapi psikis melalui meditasi berdasar sudut pandang olahraga, melatih kosentrasi, kesabaran diri, ketenangan batin dan melatih pernapasan," terang Yenny yang juga aktif di berbagai organisasi termasuk organisasi olahraga ini. (dea)
Sumber : Yahoo She